| Chapter 7 |
1 | Hai anakku! peliharakanlah kiranya segala perkataanku dan taruhlah akan segala pesanku dalam hatimu.
|
2 | Peliharakanlah segala pesanku, supaya engkau selamat, dan akan hukumku seperti biji matamu.
|
3 | Tambatkanlah dia pada jarimu dan suratkanlah dia pada loh hatimu.
|
4 | Katakanlah kepada hikmat; Engkaulah saudaraku! dan panggillah akan akal budi itu taulanmu,
|
5 | supaya dipeliharakannya dikau dari pada perempuan jalang, dari pada orang yang tiada ketahuan, yang membujuk dengan perkataannya.
|
6 | Karena sekali peristiwa kutengok dari tingkap rumahku, dari belakang kisi-kisinya,
|
7 | maka kulihat di antara segala orang yang tiada berpelajaran dan kudapati di antara segala orang muda-muda akan seorang yang kurang akal;
|
8 | adalah ia berjalan pada lorong hampir dengan penjuru rumah perempuan itu, dan iapun lalu-lalang pada lorong tentang rumahnya,
|
9 | dari pada waktu samar muka sampai malam hari, sampai sudah menjadi malam gelap gulita.
|
10 | Lalu bertemulah ia dengan seorang perempuan yang berpakaikan perhiasan sundal dan hatinya pandai menipu.
|
11 | Maka sebab risau dan ria maka kakinyapun tiada tetap dalam rumahnya.
|
12 | Sebentar ia di lorong-lorong, sebentar di pasar, terendap-endaplah ia pada tiap-tiap siku lorong.
|
13 | Maka ditangkapnya akan orang muda itu, diciumnya akan dia, maka dengan muka tebal ia berkata kepadanya demikian:
|
14 | Bahwa adalah padaku persembahan syukur, pada hari ini juga aku telah menyampaikan nazarku.
|
15 | Maka sebab itu aku datang ini hendak mendapatkan dikau, dengan rajin aku coba hendak memandang mukamu, maka sekarang aku bertemu dengan dikau.
|
16 | Bahwa aku sudah menghiasi tempat tidurku dengan kain permadani serta dengan kain gebar yang halus buatan Mesir.
|
17 | Dan aku sudah meraksi tempat tidurku dengan mur dan gaharu dan cendana.
|
18 | Marilah kita memuaskan nafsu kita sampai pagi, dan bercumbu-cumbuan dengan bersuka-sukaan.
|
19 | Karena yang laki itu tiada di rumah, telah ia pergi kepada perjalanan yang jauh,
|
20 | telah dibawanya pundi-pundi uang sertanya, maka iapun akan balik pada hari yang ditentukannya.
|
21 | Demikian dibujuknya akan dia dengan pelbagai tipunya, dan diajaknya dengan perkataan mulutnya yang manis-manis.
|
22 | Sebentar lagi maka diikutnya akan perempuan itu, seperti lembu yang hendak dibantai dan seperti rusa masuk ke dalam jaring pemburu,
|
23 | ke tempat anak panah makan terus di limpanya, dan seperti burung bersegera-segera mendapatkan jerat dan tiada diketahuinya bahwa disengajakannya matinya.
|
24 | Maka sekarangpun, hai anak-anakku! dengarlah kiranya olehmu akan daku dan perhatikanlah perkataan mulutku.
|
25 | Janganlah singgah hatimu kepada jalan perempuan itu, janganlah kamu hanyut kepada lorong-lorongnya;
|
26 | karena banyaklah orang yang mati dibinasakan olehnya, dan amat banyak bilangan orang yang telah dibunuhnya.
|
27 | Bahwa dalam rumahnya adalah jalan ke neraka, yang membawa turun ke dalam bilik-bilik maut.
|